Somehow, no barbecue is complete without firing up the grill and living the fun chit chat with friend.
Jika bicara soal hospitality dan hotel bintang lima, maka tidak akan jauh-jauh dari pelayanan yang mereka berikan. Baik berupa keramah-tamahan, pelayanan dari fasilitas yang ditawarkan, hingga sajian yang tentu saja, mengundang selera. Tiap hotel pun memiliki standar dan ciri khas tersendiri tentang makanan yang mereka hadirkan untuk para pengunjung hotel, atau orang-orang yang memang ingin menghabiskan waktunya bersama teman, sembari menyicip ragam kudapan.
Ragam promosi dihadirkan, lengkap dengan paket yang bisa dipilih. Kembali lagi, semua diserahkan kepada para tamu, mau yang seperti apa. Tak sekadar makan, sering kali tamu juga diajak untuk melakukan kegiatan lainnya lewat promosi yang ditawarkan. Bisa jadi menikmati relaksasi di spa, menjajal alat olahraga di gym atau fitness center, hingga menghabiskan waktu dengan berenang di hotel swimming pool yang mengedepankan kenyamanan dan kemewahan.
Itu pula yang diberikan Hotel Aryaduta Medan lewat sajian Barefoot BBQ Menu Buffet-nya yang dapat dinikmati tiap hari Minggu, mulai pukul 12.00-15.00 sore. Tak hanya menyantap makanan, pengunjung juga bisa menikmati fasilitas kolam renang yang memang disajikan sepaket dengan buffet ini.
Menghadiri undangan icip-icip Barefoot BBQ Menu ini juga menjadi hal yang menyenangkan bagi saya. Mengingat hotel ini memang memiliki view swimming pool yang cantik, plus tempat bersantai yang sangat instagram-able. Di momen icip-icip ini, selain bersama partner fotografer saya, kami pun bertemu dengan teman-teman media dan blogger lainnya. Sebuah pertemuan yang selalu menyenangkan.

Barefoot BBQ Menu Buffet ini disajikan tepat di area samping kolam renang. Disini, tamu yang ingin menikmati buffet ini bisa memilih tempat yang diinginkan, sebuah seat panjang yang cukup menampung hingga 8 orang, atau sebuah seat dibawah payung yang cukup private untuk 4 orang. Pemandangan kolam renang, bangunan hotel, dan langit biru adalah kombinasi yang sangat sempurna dengan seluruh menu yang dihadirkan.
Pandangan pertama saya jatuh pada Salad and Appetizer Station yang berwarna-warni, dengan ragam rasa. Seared Black Pepper Salmon, Thai Seafod Salad, Italian Pasta Salad, Crispy Chicken Salad, Kani Salad, dan Assorted Garden Leaves with Dressings and Condiments adalah beberapa menu yang dapat dicoba. Kesukaan saya adalah Crispy Chicken Salad yang disajikan dengan mango sauce yang segar dan cukup gurih. Rasanya sedikit manis, dan melengkapi potongan ayam yang dimasak krispi.


Sajian utamanya berupa grilled menu yang bisa dipilih sendiri, dan langsung dipanggang (live cooking) oleh kru dapur yang bertugas. Ada beragam menu yang bisa dicoba diantaranya Cajun Chicken Skewer, Lamb Kebabs, Chicken and Beef Sausages, Mongolian Lamb Chops, Beef Minute Steak, Chili Prawn Skewer, Yellow Herbs Squid Marinated, dan Grill Any Kind Of Fish. Saya sendiri menyicip Beef Minute Steak, Chili Prawn Skewer dan Yellow Herbs Squid Marinated. Tapi yang jadi favorit saya adalah olahan beef-nya yang nikmat, dan di-grilled hingga bumbunya meresap.


Bergeser dari grill station, ada Hot Dishes station yang menyajikan beberapa menu, seperti Seafood XO Fried Rice, Spaghetti Carbonara, Roasted Garlic Potato, Corn on Cob, Cap cay Vegetables with Mushroom. Di sebelah station ini juga terdapat Crab Meat Soup with Asparagus. Untuk sup ini sendiri memang terasa nikmat plus potongan daging kepiting yang bisa terbilang cukup banyak. Namun, sebagai pecinta bumbu, saya sendiri lebih menyukai sup ini jika ditambahkan sedikit lada. Pasti lebih nikmat.


Makanan lain yang menjadi highlite siang itu adalah Mie Bakso wit Condiments. Well, meskipun sebenarnya bisa menikmati bakso di kaki lima, atau di warung bakso, tapi menyicip menu jenis ini di sebuah hotel adalah sesuatu yang berbeda. Mengingat, walaupun menunya yang terkesan sederhana, namun mie bakso akan terasa kuat dengan kaldu yang mantap. Itulah yang saya dapatkan disini. Kuah kaldu yang sedap, bahkan tanpa tambahan saus, cabai, atau kecap adalah kekuatan dari makanan tradisional Indonesia ini.

No matter how full you are, there’s always place for dessert.

Yup!!!
Station terakhir yang bikin saya bahagia sebagai seorang pecinta makanan manis adalah Dessert Station. Ragam pilihan kudapan seperti Assorted Fruit Skewer, Cake by Inspiration, Assorted French Pastry, Vanila Ice Cream with condiments, Rainbow pudding, and Ice of the day.


Menikmati waktu bersama teman, keluarga, atau pacar memang dapat dilakukan dengan berbagai hal. Ber-BBQ, misalnya. Olahan daging yang nikmat, menu pelengkap yang mengenyangkan, hingga suasana yang nyaman tentunya mampu memberikan kesan yang tak terlupakan. Di The Kitchen Hotel Aryaduta ini, tiap pengunjung yang ingin mencoba menu barbecue juga bisa bersenang-senang dengan berenang di kolam renang, tepat di sebelah venu barbecue ini.
Jika buffet dapat dinikmati hingga jam 3 sore, maka pengunjung bisa memanfaatkan kolam renang untuk sekadar berendam dan bermain, hingga jam 6 sore. Sebuah paket penuh dengan kesenangan dan makanan enak, tentunya.

Menu: Barefoot BBQ Menu Buffet, setiap hari Minggu, mulai dari jam 12.00-15.00 WIB.
Price: 288K nett/orang, (anak 8 tahun ke bawah, free)
Adress: The Kitchen Restaurants, Hotel Aryaduta Medan, Jalan Kapten Maulana Lubis No. 8, Petisah Tengah, Medan Petisah, Petisah Tengah, Medan, Kota Medan, Sumatera Utara 20236